Untuk mengantisipasi bencana susulan, ia mengimbau kepada seluruh masyarakat Kabupaten OKU untuk meningkatkan kewaspadaan supaya banjir tidak menimbulkan korban jiwa.
"Pusdalops BPBD OKU melakukan pemantauan terhadap cuaca 1x24 jam dari BMKG untuk diteruskan peringatan dini kepada masyarakat agar lebih waspada guna mengantisipasi korban jiwa akibat bencana alam," pungkasnya.[mga]