“Kami seluruh ketua pengurus KMP se-Kecamatan Lawang Kidul sangat bersyukur atas ide, masukan, dan kesiapan Plt Camat untuk mengakomodir pertemuan dengan pihak-pihak terkait. Dengan terbentuknya kepengurusan KDKMP se-kecamatan, kami yakin koperasi desa dan kelurahan Merah Putih dapat mengoptimalkan potensi lokal di masing-masing wilayah,” ujar Helmiadi penuh keyakinan.
Audiensi tersebut menjadi titik awal konsolidasi gerakan koperasi Merah Putih di Lawang Kidul. Harapannya, dengan dukungan pemerintah dan BUMN pemilik aset, koperasi tidak hanya memiliki kantor dan gerai, tetapi juga mampu tumbuh sebagai tulang punggung ekonomi kerakyatan yang mandiri dan berkelanjutan di Bumi Serasan Sekundang.
Baca Juga:
BPJS Kesehatan dan Kementerian Koperasi Teken Nota Kesepahaman Perluas JKN Koperasi
(Redaktur: Hendrik Isnaini R)