Sumsel.WahanaNews.co | Berkomitmen untuk meningkatkan performa layanan, Balai Pemasyarakatan (Bapas) Kelas II Lahat lakukan penambahan daya listrik untuk lingkungan kantor. Penambahan daya ini dilakukan pada hari Jumat (10/6/22), dilakukan oleh PLN Rayon Lembayung, Lahat setelah sebelumnya melakukan pengajuan melalui aplikasi PLN Mobile.
Daya listrik lingkungan Kantor Bapas Lahat yang sebelumnya sebesar 5.600 VA menjadi 10.600 VA. Proses penggantian kabel dan pemasangan meteran baru ini disaksikan dan diawasi langsung oleh Kepala Balai Pemasyarakatan Kelas II Lahat Perimansyah, Kaur Tata Usaha Dewi Vetrawati, dan beberapa pegawai Bapas Lahat.
Baca Juga:
6 Tersangka Korupsi Tambang Diserahkan Kejati Sumsel ke Kejari Lahat
Kabapas Lahat Kemenkumham Sumsel Perimansyah menjelaskan penambahan daya ini merupakan salah satu wujud komitmen Bapas Lahat untuk meningkatkan performa layanan.
“Penambahan daya ini merupakan salah satu bentuk komitmen kami dalam meningkatkan performa layanan Bapas Kelas II Lahat. Dengan semakin derasnya perkembangan zaman dan teknologi, semakin banyak juga layanan dan pekerjaan yang dilakukan dengan menggunakan perangkat seperti komputer dan server. Penambahan daya ini tentunya membantu pelaksanaan layanan kami baik yang dilakukan langsung di kantor, maupun yang dilakukan secara daring seperti aplikasi Si Balan yang belum lama ini kami luncurkan”, jelasnya.
Selain itu Kabapas Lahat Kemenkumham Sumsel Perimansyah juga menjelaskan bahwa penambahan daya ini juga membantu memperpanjang umur peralatan kantor khususnya peralatan elektronik. Dengan daya yang lebih tinggi dan stabil, maka peralatan Bapas Lahat khususnya elektronik yang terdaftar sebagai aset Barang Milik Negara (BMN) bisa lebih maksimal pemanfaatannya.
Baca Juga:
Diperiksa Tahun 2016 Polisi Sebut Keterangan Saka Tatal Cenderung Bohong