Sumsel.WahanaNews.co | Polda Sumsel mengerahkan personel dari seluruh Polsek untuk mempercepat vaksinasi Covid-19 anak-anak usia 6-11 tahun. Vaksinasi anak-anak penting agar pembelajaran tatap muka 100 persen dapat terlaksana dengan aman.
"Pelayanan vaksinasi anak perlu didukung percepatan pelaksanaannya sehingga tercipta kekebalan komunal maksimal dan kegiatan belajar dengan pertemuan tatap muka bisa segera dilakukan 100 persen dengan aman," ujar Kabid Humas Polda Sumsel Kombes Pol Supriadi, Rabu (12/1/2022).
Baca Juga:
Buntut Penusukan Debt Collector Aiptu FN Dipatsus Propam
Vaksinasi Covid-19 untuk anak atau yang dikenal dengan Vaksinasi Merdeka Anak diharapkan bisa berjalan dengan baik dan segera tuntas.
"Anak-anak termasuk kelompok yang rentan tertular virus corona, untuk itu pihaknya siap menyukseskan pelayanan vaksinasi Covid-19 itu," ujar Kabid Humas.
Sebelumnya Kepala Dinas Kesehatan Sumsel Lesty Nuraini mengatakan pelaksanaan vaksinasi untuk anak-anak disesuaikan dengan kesiapan dan ketersediaan vaksin di masing-masing kabupaten/kota.
Baca Juga:
Resmi Dilantik Jadi Kapolres Pagar Alam, Ini Rekam Jejak Erwin Aras Genda
Kabupaten dan kota yang sudah siap dan memenuhi syarat diharapkan segera menentukan waktu dimulai vaksinasi anak-anak itu. "Melalui kegiatan vaksinasi anak tersebut diharapkan tercipta kekebalan komunal super di wilayah Sumsel," ujarnya.[gab]