SUMSEL.WAHANANEWS.Co,Muara Enim – Pengurus Cabang Federasi Olahraga Domino Nasional (ORADO) Kabupaten Muara Enim menegaskan keseriusannya mengembangkan domino sebagai cabang olahraga prestasi. Komitmen itu diperkuat melalui rapat koordinasi pengurus yang digelar di Sekretariat ORADO, Selasa (20/1/2026).
Rapat dipimpin Ketua ORADO Muara Enim, Rahmad Noviar, didampingi Sekretaris Tamiri, serta dihadiri jajaran pengurus dan kandidat wasit. Pertemuan tersebut membahas penguatan organisasi sekaligus persiapan menghadapi Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Domino di Jakarta.
Baca Juga:
Prioritaskan Keselamatan, PT BAS Pulau Panggung Enim Buka Bulan K3 Nasional 2026
Noviar menegaskan, domino kini telah “naik kelas” dari sekadar permainan hiburan menjadi olahraga resmi yang kompetitif.
“Domino sudah menjadi cabang olahraga prestasi yang diminati semua kalangan. Tugas kita membuktikan bahwa Muara Enim mampu melahirkan atlet domino berkualitas,” ujarnya.
Menghadapi Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) Sumsel, ORADO Muara Enim akan mengirimkan dua tim unggulan, yakni kategori junior dan senior. Pembinaan atlet terbaik akan dilakukan secara intensif dengan target menembus prestasi nasional hingga internasional.
Baca Juga:
CSR Tepat Sasaran, PT DBU Dorong Kemandirian Warga Lewat Budidaya Ayam
Selain atlet, peningkatan kualitas wasit juga menjadi prioritas. Pada 24–26 Januari 2026, ORADO Muara Enim akan mengirim dua orang wasit mengikuti pelatihan berlisensi nasional tingkat Provinsi Sumatera Selatan.
“Profesionalisme pertandingan harus dijaga. Dengan SDM yang kompeten, ORADO Muara Enim siap berkembang dan berprestasi,” tegas Noviar.
Langkah strategis ini menegaskan kesiapan ORADO Muara Enim menjadi kekuatan baru dalam peta olahraga domino nasional.